Buah-Buahan Yang Perlu Dihindari Oleh Penderita Asam Urat

Buah-buahan memiliki banyak kandungan gizi serta vitamin yang baik untuk tubuh manusia, sehingga tubuh menjadi sehat dan bugar. Namun, bagi para penderita asam urat ada beberapa buah yang perlu dihindari untuk dikonsumsi. Apabila tidak, kadar asam urat yang merekea miliki akan kambuh bahkan hingga menjadi lebih parah.

Buah yang perlu dihindari oleh para penderita asam urat yaitu buah-buahan yang memiliki kandungan purin yang tinggi. Bukan hanya itu saja, buah-buahan yang memiliki kandungan fruktosa yang tinggi juga dapat memicu kadar asam urat pada tubuh menjadi meningkat. Sebab, fruktosa dapat memproduksi purin saat tubuh memecahnya.

Baca Juga : Manfaat Durian Bagi Anak-Anak

Ketika penderita asam urat terlalu banyak mengonsumsi buah yang memiliki kandungan purin tinggi, mereka akan mengalami gejala nyeri yang tidak terhankan pada sendi mereka. Lebih parahnya lagi, apabila sudah menjadi parah pembengkakkan dan rasa panas di area persendian dapat terjadi pada penderita asam urat.

Dengan demikian, penderita asam urat perlu menghidari buah-buahan yang memiliki serta memproduksi kandungan purin tinggi. Berikut, lima buah-buahan yang perlu dihindari untuk dikomsumsi oleh para penderita asam urat.

  1. Rambutan

Rambutan dapat menjadi buah yang memicu kadar asam urat meningkat, saat rambutan memiliki tingkat kematangan yang sempurna. Saat memiliki tingkat kematangan sempurna yang tinggi, rambutan akan memiliki gula yang dapat berubah menjadi alkohol. Sehingga, mengonsumsi rambutan secara berlebihan dapat memicu kadar asam urat meningkat.




  1. Nanas

Nanas memiliki kandungan serat dan vitamin tinggi yang baik untuk tubuh. Meskipun demikain, buah nanas dapat meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh seseorang. Sebab, nanas dapat berubah menjadi alkohol saat berada di dalam sistem pencernaan. Sehingga, sangat disarankan untuk tidak berlebihan saat mengonsumsi buah nanas.

Baca Juga : Manfaat Buah Durian Bagi Kesehatan

  1. Durian

Buah yang memiliki aroma dan rasa yang khas ini, dikenal dengan buah yang mengandung kadar kolesterol yang tinggi. Bukan hanya itu saja, durian juga ternyata mengandung purin tinggi yang dapat memicu asam urat menjadi kambuh. Apabila terlalu banyak dikonsumsi, durian juga dapat menyebabkan komplikasi seperti stroke, penyakit jantung, radang, dan hipertensi.

  1. Nangka

Sama seperti durian, nangka dikenal juga sebagai buah yang memiliki kadar kolesterol serta purin yang tinggi. Bagi penderita asam urat juga perlu menghindari komsumsi buah nangka secara berlebihan, sebab dapat menyebabkan nyeri sendi terjadi. Rasa nyeri sendi yang dirasakan termasuk gejala asam urat sedang naik.

 




 

  1. Tomat

Tomat menjadi salah satu jenis buah yang memiliki banyak kandungan vitamin C dan likopen yang baik untuk mengurangi peradangan. Meskipun demikian, tomat memiliki dua kandungan gout potensial, yaitu glutamate dan asam fenolat yang dapat menjadi pemicu gejala asam urat meningkat setelah mengonsumsinya.

Baca Juga : 5 Manfaat Penting Biji Durian Bagi Kesehatan

Buah-buahan diatas boleh dikonsumsi tapi jangan berlebihan ya

==================================================

Support Sosial Media kita juga ya

Website : https://durenwakroban.id/

Facebook :

Instagram : 

Youtube :